Jumat, 06 Mei 2011

Fedri berjaya di tasikmalaya corsa motoprix

motorprix-tasikmalaya-01
Berlangsung dalam kondisi cuaca yang kurang bersahabat, Kejurnas Corsa Motorprix 2011 untuk Region II seri ke-5 berlangsung dengan sukses di Sirkuit Bukit Peusar, Galunggung, Tasikmalaya, yang merupakan sirkuit permanen di Jawa Barat.

Daya cengkeram ban Corsa R46 untuk kelas bebek dan Corsa S33 untuk kelas matic produksi terbaik dari PT Multistrada Arah Sarana Tbk. nyata-nyata diuji, baik di lintasan kering maupun basah.

Seperti yang diprediksi sebelumnya, event kali ini benar-benar menjadi ajang persaingan antara pembalap. Nama-nama seperti Fedri Efendi, Adi Bontot, Irfan Chupenk, Rey Ratukore, Alhdila Eka Darma dan Asep Kancil benar-benar membuat adrenalin penonton meningkat.

Penampilan Fedri Efendi (DIY) memang sudah meyakinkan sejak awal. Lepas dari bendera start, ia langsung melaju jauh meninggalkan lawan-lawannya, hingga finish. Di kelas MP1, pabrikan Yamaha mampu menunjukkan tajinya. Para pembalap Yamaha berhasil merebut posisi juara 1 sampai 4, sementara posisi juru kunci direbut oleh pembalap Honda.

Sementara di kelas MP2, Asep Kancil berhasil naik ke podium tertinggi dengan mengalahkan Alhdila Eka Darma, Fedri Efendi, Adi Bontot dan Irfan Chupenk. Asep Kancil (Yamaha SND KYT FDR) meraih poin sempurna 50, diikuti oleh Alhdila 40, Fedri 29, Adi 26 dan Irfan 23.
motorprix-tasikmalaya-02

Berikut ini official result yang ditandatangani oleh Anas Riswanto selaku pimpinan lomba, Roes Bangin (anggota), serta Raymond Gunawan dan Bambang Suryadi (juri).

MP1 - Bebek 125 cc 4T TU - Seeded
1. Fedri Efendi - DIY - poin 34
2. Adi Bontot - Jabar - poin 29
3. Irfan Chupenk - Jabar - poin 29
4. Rey Ratukore - Jatim - poin 26
5. Alhdila Eka Dharma - Jatim - poin 26

MP2 - Bebek 110 cc 4T TU - Seeded
1. Asep Kancil - Jabar - poin 50
2. Alhdila Eka Dharma - Jatim - poin 40
3. Fedri Efendi - DIY - poin 29
4. Adi Bontot - Jabar - poin 26
5. Irfan Chupenk - Jabar - poin 23

MP3 - Bebek 125 cc 4T TU - Pemula
1. Agus Setyawan - Jateng - Yamaha
2. M. Zaki - Jatim - Yamaha
3. Tammy Pratama - Jabar - Yamaha
4. Ananto Rizka - DIY - Yamaha
5. R. Fadhil - DIY - Yamaha

MP4 - Bebek 110 cc 4T TU - Pemula
1. Sulung Giwa - Jatim - Honda
2. M. Sani Irawan - Jabar - Yamaha
3. Wahyu Aji - Jateng - Yamaha
4. Tony Rahmawan - Jateng - Yamaha
5.Agus Setyawan - Jateng - Yamaha

MP5 - Bebek 125 cc 4T STD - Pemula
1. Gerry Laurent - Jatim - Honda
2. Ervantona - DIY - Yamaha
3. Rifky M - Jabar - Yamaha
4. Asep Kurnia - Jabar - Yamaha
5. Rheza Danica - DIY - Yamaha

MP6 - Bebek 110 cc 4T STD - Pemula
1. Ervantona - DIY - Yamaha
2. Rheza Danica - DIY - Yamaha
3. Andi Gilang - Jabar - Honda
4. Asep Kurnia - Jabar - Yamaha
5. Erwin Ridwansyah - Jabar - Honda

MP7 - Matic s/d 130 cc STD - Open
1. Fitra Ramdhani - Jabar - Honda
2. M. Sani Irawan - Jabar - Honda
3. R. Aludona - DIY - Honda
4. Ardhi Satya S. - Jateng - Honda
5. Tommy Salim - Jatim - Honda

Sementara itu, panitia juga membuka delapan kelas tambahan (supporting race) yakni kelas Bebek 2T s/d 120 cc Open yang dijuarai oleh Agni Herton, kelas Bebek 4T 110 cc TU - Lokal Jabar yang dimenangkan oleh Ase Hendriansyah, kelas Bebek 4T 125 cc TU - Lokal Jabar yang dimenangkan oleh Surya Uya Kuya, kelas Matic s/d 155 cc Open yang dijuarai oleh Bangga DS, kelas Matic s/d 300 cc FFA dimenangkan oleh Fitra Ramdhani, kelas Bebek 4T 125 cc TU Open (khusus oli Pertamina) dimenangkan oleh Ase Hendriansyah, kelas Scooter NBR Open dimenangkan oleh Ahmad Black, dan kelas Scooter STD Pemula dimenangkan oleh M. Rizal.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

ok gan,,,,